• Madjongke.com
  • Kontak
  • Facebook

Madjongke

Bacaan Santai Kehidupan Sehari-hari

  • Beranda
  • Cinta
  • Kehidupan
  • Kesetiaan
  • Wanita/Cewek
  • Cowok/Pria
  • Kendaraan
  • Lainnya
    • Kata-kata
    • Travel
    • Berita
    • Komik
    • Suami
    • Mertua
    • Resep Masakan
    • Anak
    • Kisah nyata
    • Mantan
    • Lain-lain
Beranda » wanita » 10 Alasan Cewek Susah Menerima Kamu Jadi Pasangannya

10 Alasan Cewek Susah Menerima Kamu Jadi Pasangannya

cewek susah menerima kamu jadi pasangan

Dalam posisi ini Kamu sudah berusaha pendekatan sama Dia, dan sebenarnya Dia juga sudah tahu tujuan Kamu sebenarnya. Masalah komunikasi meskipun tidak terlalu lancar tapi Dia menanggapi Kamu sehingga komunikasi benar-benar berjalan secara wajar. Kamu sudah berusaha merangkai kata, memberi perhatian, dan juga menunjukkan ketertarikan untuk menarik minatnya. Dia tidak tampak menolak namun juga tidak menunjukkan menerima begitu saja. Hingga setelah semua itu berlalu, Kamu menyatakan perasaan Kamu.

Hasilnya bisa ditebak, menolak, memberi alasan yang sebenarnya memiliki arti menolak, bahkan menunjukkan kesan seolah Dia tidak layak untuk Kamu. Kamu berusaha meyakinkan Dia dengan berbagai cara, tapi tidak berhasil juga. Kamu berusaha meyakinkan dengan menunjukkan semuanya, mengatakan dengan jujur alasan alasan kenapa memilih Dia, dan masih banyak tindakan untuk membuat Dia yakin. Tapi lagi-lagi Dia menolaknya. Dia sangat sulit untuk menerima dan itu membuat Kamu semakin penasaran. Sebab dalam masalah komunikasi masih terjadi secara dua arah. Bahkan bisa saja Dia justru memberi Kamu saran untuk mencari yang lain saja.

Sering sekali Kamu merasa alasannya tidak bisa memberi kepastian, mau fokus belajar atau kerja dulu, belum berpikir sampai sejauh itu, dan masih banyak alasan lain yang sebenarnya sangat sederhana dan bisa diatasi. Yang membuat heran, Dia tidak memberikan alasan pasti yang mampu membuat Kamu yakin dan memilih mundur. Jika keadaanya seperti ini, sebenarnya ada beberapa kemungkinan yang lebih meyakinkan. Inilah alasan cewek susah menerima Kamu jadi pasangan.

1. Dia belum memiliki minat sama Kamu

Belum bukan berarti tidak. Dia hanya melihat Kamu sebagai Cowok biasa yang tidak begitu Istimewa bagi Dia. Alasan ini sering terpakai karena belum banyak aktivitas atau kebersamaan yang kamu jalani sama Dia. Jadi cewek suatu saat bisa saja akhirnya memiliki minat sama Kamu setelah apa yang Kamu lakukan untuknya. Membutuhkan perjuangan memang tapi masih ada kemungkinan Dia akan suka sama Kamu.

2. Tidak tertarik sama sekali tapi tidak tega untuk jujur

Apapun yang Kamu lakukan, sebenarnya Dia tidak akan pernah tertarik. Jika saja dipaksakan maka juga hanya akan terjadi cinta bertepuk sebelah tangan. Dia tidak ingin Kamu melakukan apapun, hanya saja tidak tega jika menyampaikan secara jujur. Apalagi jika Dia mengenal Orang terdekat Kamu yang menciptakan rasa sungkan dalam dirinya. Sehingga Dia akan berusaha membuat Kamu mundur dengan sendirinya.

3. Masih dalam masa proses perbandingan

Kamu harus tahu cewek seperti Dia bukan hanya Kamu saja yang menginginkan, masih banyak cowok yang berusaha mendekati Dia. Dalam masa ini, Dia masih bingung menentukan yang mana. Karena dari semua cowok yang dekat dengan Dia, sama-sama memberikan harapan atau kepastian seperti yang Dia harapkan. Maka yang terjadi, Dia akan membandingkan semua dan akan memilih salah satu yang dianggap pantas untuknya.

4. Ingin tahu seberapa serius Kamu sama Dia

Dia belum yakin dengan keseriusan kamu terhadapnya. Dia masih dalam tahap pengujian. Jika memang Kamu serius sama Dia bukan hanya sebagai ajang coba-coba, meskipun menolak Kamu beberapa kali tentu akan diperjuangkan. Jika langsung menyerah sama saja Kamu tidak serius, sederhana saja pemikirannya.

5. Dia sudah menjalin hubungan dengan Orang lain

Ini adalah alasan yang paling umum, sebenarnya Dia sudah menjalin hubungan sama yang lain tapi tidak mau mengaku. Dia masih butuh kesan tertentu dari Kamu. Dia tidak akan mengatakan kalau Dia sudah punya pacar meskipun Kamu memaksanya. Tapi suatu saat, bisa saja Kamu akan tahu dengan sendirinya. Biasanya Dia baru akan jujur setelah kehadiran Kamu dianggap tidak aman bagi hubungannya.

6. Ada Cowok lain lebih baik yang melakukan hal sama seperti yang Kamu lakukan padanya

Ada cowok lain yang dianggap lebih baik dari Kamu. Cewek tersebut lebih memilih cowok lain tersebut daripada Kamu. Dia akan lebih banyak memberikan kesempatan sama cowok lain dan menutup kesempatan kamu. Dia hanya bisa jadi milik Kamu, karena dua faktor. Pertama perjuangan Kamu dan yang kedua jika cowok lain tersebut memilih mundur atau tidak serius.

7. Belum berani memberi keputusan karena belum tahu Kamu yang sebenarnya

Meskipun menolak tapi terkesan tidak serius. Sebab penolakannya tidak bisa membuat Kamu yakin. Makanya Dia akan tetap seperti itu sebelum mengenal Kamu yang sesungguhnya. Sebelum Dia mengenal Kamu yang sebenarnya, Dia tidak akan memberi keputusan yang pasti. Setelah tahu, Dia bisa saja mengabaikan Kamu secara total. Atau bisa juga menerima Kamu dengan beberapa syarat.

8. Ada satu hal yang membuatnya jadi ragu

Kamu pernah pacaran sama teman Dia, ada satu kebiasaan buruk yang Kamu miliki, atau apapun itu yang menjadikan cewek ragu. Hanya karena satu hal itu cewek jadi ragu ingin menerima atau tidak. Kadang hasrat ada sehingga tampak menanggapi apa yang kamu sampaikan, tapi ketika Kamu meminta kepastian Dia menolak karena satu hal tersebut.

9. Cara Kamu melakukan pendekatan membangkitkan gengsi

Kamu memuji berlebihan, terkesan sangat menginginkan Dia, tidak ingin yang lain, bahkan rela melakukan apa saja. Ini seperti pisau bermata dua. Satu sisi bisa membuatnya yakin, satu sisi justru membuatnya semakin gengsi untuk menerima Kamu. Semua itu tergantung karakter masing-masing cewek. Penerapan yang sama belum tentu menghasilkan dampak yang sama bagi setiap cewek.

10. Dia sedang berada pada zona aman dan nyaman

Apa sih yang Kamu punya untuk membuatnya berpikir menerima Kamu?. Misalnya saja Kamu punya banyak uang, Dia sudah nyaman dengan kondisi keuangannya sendiri. Kamu bisa memberikan waktu untuk jalan-jalan, Dia bisa lebih asyik dengan teman-temannya. Bahkan bukan hanya sampai disitu, kadang menjalin hubungan sama Kamu justru membuat Dia berkurang kenyamanan dalam menjalani hidup. Tentunya jika Kamu memiliki banyak hal menjadi nilai negatif. Jika hidupnya sudah aman dan nyaman, selama belum berpikir tentang pasangan maka Dia akan memilih untuk sendiri. Kecuali dalam masa pendekatan itu kamu bisa berhasil menyentuh perasaannya.

Itulah alasan cewek sulit menerima Kamu jadi pasangannya. Maka tugas Kamu adalah berjuang keras untuk mendapatkannya. Jika memang Dia yang Kamu inginkan, perjuangkan. Masalah berhasil atau tidak pada akhirnya, setidaknya Kamu sudah mendapat kepastian harus melanjutkan perjuangan atau tidak. Semoga berhasil.

Baca juga: 25 Cara Membuat Cewek Jatuh Cinta Dalam Kenyamanan
Rohmad Nur Hidayat, Rabu, 07 Februari 2018

Bagikan

#wanita #Terbaru
Artikel Terkait
Lebih baru
Lebih lama
Beranda

10 Terpopuler

  • 10 Arti Kata Hmm Dari Wanita Saat Chat, Kamu Yang Mana?
    Penggunaan kata hmm sebenarnya digunakan untuk menunjukkan kondisi sedang berpikir. Seharusnya setelah menggunakan kata itu ada kalimat teru...
  • 12 Kalimat Pengganti Untuk Tanya 'Sudah Punya Pacar Belum?'
    Dengan teman satu aktivitas saja kadang kamu tidak bisa mengetahui secara pasti dia punya pacar atau tidak, apalagi dengan orang yang belum...
  • Cerita Cinta Terlarang Dengan Istri Orang (Nyata)
    ....Suaminya merantau untuk bekerja sehingga kami dengan leluasa menjalin hubungan. Dia begitu baik dan sangat dewasa hingga membuat aku ben...
  • 10 Tanda Cowok Cemburu Tapi Bukan Pacar
    Rasa cemburu itu bisa datang dari siapa saja, tidak harus selalu dari pacar atau pasangan. Bahkan sekedar pengagum pun bisa merasakan cembur...
  • 10 Kata-kata Halus Tapi Nyindir Orang Suka Nyinyir, Ghibah, Gosip
    Punya teman suka gosip, nyinyir, julid, dan sebagainya?. Atau bisa juga tetangga yang suka melakukan hal-hal tersebut dan sering bikin kupin...
  • 6 Arti Lain Dibalik Kata 'Ciee Ciee' Dari Seseorang Untukmu
    Dalam menapaki kehidupan Kamu tentu sudah tidak asing lagi dengan kata "ciee ciee". Ini bukan kata yang asing untuk Kamu dan memi...
  • Wajib Tahu, 7 Macam Sistem Dan Jumlah Komisi Makelar Mobil
    Berapa komisi makelar mobil?, sehingga tampaknya mereka sangat antusias menekuni profesi semacam itu. Hingga rela menghabiskan banyak waktu ...
  • 5 Alasan Bank Menanyakan Nama Gadis Ibu Kandung, Bukan Ayah
    Menggunakan nama Ibu kandung sebagai sandi pertanyaan keamanan perbankan sudah dilakukan sejak tahun 1882. Diadopsi dari luar negeri, Indone...
  • 10 Kata Sindiran Untuk Orang Yang Suka Mencampuri Kehidupan Orang Lain
    Dalam kehidupan sehari-hari, kita sering dihadapkan dengan orang usil yang suka mencampuri urusan orang lain. Sepertinya ingin membantu, tap...
  • Kata-kata Untuk Yang Sering Jadi Bahan Omongan Orang
    Karena diawali oleh dugaan yang belum tentu benar, kadang banyak pihak yang meyakini bahwa hal itu benar. Kemudian menjadikan hal itu menjad...
Beranda | Tentang | Kontak | Privacy Policy | Syarat Dan Ketentuan | Sitemap
Copyright © 2012-2022 Madjongke - All Rights Reserved
Powered by Blogger