• Madjongke.com
  • Kontak
  • Facebook

Madjongke

Bacaan Santai Kehidupan Sehari-hari

  • Beranda
  • Cinta
  • Kehidupan
  • Kesetiaan
  • Wanita/Cewek
  • Cowok/Pria
  • Kendaraan
  • Lainnya
    • Kata-kata
    • Travel
    • Berita
    • Komik
    • Suami
    • Mertua
    • Resep Masakan
    • Anak
    • Kisah nyata
    • Mantan
    • Lain-lain
Beranda » kehidupan » 5 Tipe Saran Dari Teman Yang Harus Kamu Tahu

5 Tipe Saran Dari Teman Yang Harus Kamu Tahu

tipe saran dari teman

Saat punya masalah atau sedang bimbang menentukan langkah, biasanya butuh solusi atau masukan dari orang lain. Menceritakan apa yang sebenarnya terjadi secara detail kemudian meminta pendapat atau saran dari teman.

Saran orang lain itulah yang akhirnya dijadikan patokan untuk menentukan solusi atas apa yang sedang kamu alami. Tapi apakah kamu sadar, bahwa sebenarnya saran itu memiliki beberapa tipe tersendiri. Beberapa diantara tipe saran yang diberikan oleh teman, adalah sebagai berikut.

Yang pertama saran yang meskipun tidak baik bahkan tidak benar, akan terasa sesuai dan bisa diterima karena seperti dengan keinginan kamu. Ketika ada hal yang sesuai keinginan, kamu memang cenderung lebih cepat setuju. Sepakat dengan apa yang sudah disampaikan orang lain meskipun bisa diketahui bahwa hal itu tidak tepat. Misalnya saja ketika kamu sudah terlanjur sayang sama istri atau suami orang, kamu akan lebih sepakat jika disuruh untuk tetap bertahan asal hati-hati. Sebab memang itu keinginan kamu saat ini. Padahal jelas itu salah dan tidak benar.

Tapi sebaliknya ketika orang lain menyarankan agar kamu segera pergi dan memutuskan hubungan, maka kamu akan sulit untuk sepakat meskipun itu adalah saran yang benar. Sebab rasa sayang yang sudah terlanjur kamu rasakan dengan suami atau istri orang, membuat kamu memiliki keinginan untuk tetap menjalani hubungan itu. Dan ini adalah tipe saran yang kedua. Saran yang benar, baik, dan tepat tapi karena berlawanan dengan keinginan kamu maka akan terasa tidak sesuai dan susah diterima.

Untuk tipe saran yang ketiga, adalah saran yang terkesan baik dan bagus untuk kamu, tapi ketika kamu lakukan justru membuat kondisi kamu semakin terjerumus pada keburukan. Saran ini adalah tipe saran yang bersifat menjerumuskan. Apa yang disampaikan orang lain, diberikan bumbu-bumbu penuh dengan kebaikan dan janji manis. Seolah-olah jika kamu menggunakan saran tersebut, akan banyak kebaikan yang didapat. Tapi ketika benar-benar menjalaninya, kamu merasa seperti terjebak. Dan ketika kamu meminta klarifikasi dari teman tersebut, dia akan banyak alasan untuk membela diri. Sebagai contoh teman kamu meminta untuk mengabaikan pasangan yang cuek sama kamu, dia menyatakan bahwa sikap itu akan membuat pasangan mengejarmu. Dengan banyak penjelasan yang meyakinkan kamu percaya. Tapi pada kenyataannya pasangan kamu justru meninggalkanmu.

Keempat adalah saran yang sebenarnya hanya sebagai alibi untuk menguntungkan dia meskipun apa yang dia sarankan tetap baik untukmu. Saran ini diberikan juga dengan iming-iming kebaikan atau keuntungan yang lebih banyak. Memang kamu akan mendapatkan kondisi yang baik, tapi apa yang kamu tinggalkan ternyata memberikan keuntungan bagi teman kamu sendiri. Contohnya kamu punya pacar, ada teman menyarankan agar kamu mending putus kemudian cari pacar yang lebih baik. Setelah kamu lakukan saran itu, ternyata teman kamu jadian dengan orang yang kamu putuskan sebelumnya.

Terakhir adalah saran sindiran agar sadar apa yang sebenarnya menjadi kesalahanmu. Kamu memang harus peka untuk tahu tipe saran yang satu ini. Sebab sifatnya tidak memberikan solusi tapi memberikan sindiran terhadap kesalahan kamu sendiri. Apa yang dia sampaikan, cenderung menyerang diri kamu sendiri. Kamu merasa disalahkan atas apa yang sudah kamu lakukan. Misalnya ketika kamu sudah terlanjur melakukan kesalahan, saran yang diberikan teman justru tindakan yang seharusnya dilakukan sebelum kesalahan itu terjadi. "Harusnya kamu tidak marah sama dia, kamu harus menanggapi dengan sabar agar dia tidak marah". Tentunya jika terus dilanjutkan tidak ada solusi, tapi justru menyalahkan apa yang sudah terlanjur kamu lakukan.

Baca juga: Teman rasa setan, kenyamanan justru kita rasakan dengannya
Rohmad Nur Hidayat, Rabu, 21 Agustus 2019

Bagikan

#kehidupan #Terbaru
Artikel Terkait
Lebih baru
Lebih lama
Beranda

10 Terpopuler

  • Cerita Cinta Terlarang Dengan Istri Orang (Nyata)
    ....Suaminya merantau untuk bekerja sehingga kami dengan leluasa menjalin hubungan. Dia begitu baik dan sangat dewasa hingga membuat aku ben...
  • Kisah Cinta Terlarang Om Dan Keponakan (Nyata)
    Kisah ini benar-benar dialami Oleh teman Madjongke.com sendiri. Sebut saja namanya Ida, Ida merupakan Wanita dari Kota A dan punya Paman (ad...
  • 12 Kalimat Pengganti Untuk Tanya 'Sudah Punya Pacar Belum?'
    Dengan teman satu aktivitas saja kadang kamu tidak bisa mengetahui secara pasti dia punya pacar atau tidak, apalagi dengan orang yang belum...
  • 10 Arti Kata Hmm Dari Wanita Saat Chat, Kamu Yang Mana?
    Penggunaan kata hmm sebenarnya digunakan untuk menunjukkan kondisi sedang berpikir. Seharusnya setelah menggunakan kata itu ada kalimat teru...
  • Asal Usul Sejarah Panggilan Om dan Tante, Banyak Yang Salah Kaprah?
    Asal Usul Panggilan Om dan Tante? Lagi cari artikel yang membahas tentang itu yah? Pas banget nih! Artikel kali ini akan membahas secara khu...
  • 5 Alasan Mobil Atau Motor Plat B Bekas Lebih Murah
    Sudah menjadi pemahaman orang daerah bahwa motor atau mobil plat B memiliki harga jual kembali yang lebih murah. Maka banyak sekali orang d...
  • 20 Kata-kata Sedih Anak Tiri Kurang Kasih Sayang
    Saat awal-awal menjadi anak tiri, oleh orang tua tiri masih terkesan disayangi, diperhatikan, dan seolah menjadi prioritas utama. Tapi seir...
  • 5 Cara Menentukan Nominal Komisi Makelar Mobil, Jika Dia Tidak Menentukan Tarif Pasti
    Tarif suka rela karena makelar memiliki rasa sungkan atau sudah menganggap kita paham nominal yang akan diberikan. Namun kadang kita berpiki...
  • 7 Panduan Lengkap Naik Pesawat untuk Pemula: Dari Membeli Tiket hingga Menemukan Tempat Duduk
    Naik pesawat bisa menjadi pengalaman yang menegangkan bagi mereka yang belum pernah melakukannya sebelumnya. Namun, dengan persiapan yang te...
  • 10 Dampak Buruk Jika Mobil Tidak Pernah Dipakai, Cuma Dipanasi Saja
    Mobil adalah salah satu alat transportasi yang paling umum digunakan di seluruh dunia. Namun, ada beberapa kasus di mana mobil tidak pernah ...
Beranda | Tentang | Kontak | Privacy Policy | Syarat Dan Ketentuan | Sitemap
Copyright © 2012-2025 Madjongke - All Rights Reserved
Powered by Blogger